Thursday, March 23, 2006

[Italy] Scholarships from The Government of Italy

Deadline: 22 April 2006

Kedubes Italia di Jakarta melalui Institut Kebudayaan Italia menawarkan beasiswa pendidikan di bidang budaya dan ilmu pengetahuan.


Menurut siaran pers yang disampaikan oleh Prof. Ostelio Remi, Director of the Italian Institute of Culture in Jakarta, syaratnya berusia 18-35 tahun, minimal lulusan SMU/SMK atau setara untuk peminat beasiswa di bidang bahasa Italia dan untuk beasiswa bidang lainnya memiliki kemampuan Bahasa Italia tingkat dasar.


Beasiswa itu terbuka untuk umum dan jurusan pendidikan kecuali untuk bidang kedokteran. Pihaknya mengundang peminat untuk mengikuti seleksi program beasiswa setingkat sarjana, Pasca Sarjana dan Doktoral kursus spesialisasi, kursus bahasa dan budaya Italia di berbagai universitas dan institut pendidikan bergengsi di Italia.

Para kandidat peserta seleksi dapat memilih sendiri universitas negeri atau institusi yang tersebar di berbagai kota di Italia yang dianggap sesuai dengan bidang studinya, sepanjang peminat itu bisa memenuhi persyaratan yang diminta oleh universitas yang bersangkutan.

Formulir aplikasi beasiswa harus dikirim paling lambat 22 April 2006 dalam dua bahasa (2 rangkap dalam bahasa Italia dan satu rangkap dalam bahasa Inggris), sesuai dengan tanggal cap pos pengiriman atau diantar langsung ke Jl. HOS Cokroaminoto No 117 Menteng, Jakarta Pusat 10350. Telepon (012) 392.7531. Formulir aplikasi dan informasi dapat diperoleh melalui situs resmi Institut Kebudayaan Italia di http://www.itacultjkt.or.id/.

Tawaran beasiswa itu sudah merupakan yang ketiga kali dan pemerintah Italia sudah memberikan beasiswa kepada 81 orang.

No comments: